Minggu, 21 Maret 2010

SEPULUH PERKARA PENGHALANG DOSA

Suatu hari Ibrahim bin Adham berjalan-jalan di kota Bashrah. Orang-orang yang berada di kota itu mengerumuninya dan bertanya , "Hai syekh, katanya Allah berjanji mengabulkan doa hamba-Nya. Setahun ini saya terus berdoa, kenapa tidak juga dikabulkan?" Lalu Ibrahim bin Adham menjawab panjang lebar, "Hai penduduk Bashrah, bagaimana doamu akan dikabulkan, sedang hatimu tersumbat oleh 10 perkara yang akan kuterangkan satu per satu.
Pertama, kalian mengaku kenal Allah, tetapi tidak memberikan hak-hak-Nya yang telah diwajibkan kepada kalian.
Kedua, kalian membaca Al-Quran, tetapi tidak mengamalkan ajarannya.
Ketiga, kalian menyerukan orang-orang untuk memusuhi setan, tetapi kalian mengikuti ajakannya.
Keempat, Kalian mengaku umat Nabi Muhammad saw, tetapi mengingkari sunnah-sunnahnya.
Kelima, kalian mengira bakal masuk surga, tetapi tidak pernah berusaha menempuh jalan kepada-Nya.
Keenam, kalian mengira akan bebas dari neraka, tetapi kalian justru menjerumuskan diri kedalamnya.
Ketujuh, kalian menyatakan bahwa kematian itu hak, tetapi tidak pernah mempersiapkan untuk menghadapinya.
Kedelapan, kalian selalu sibuk mengoreksi aib orang lain, tetapi aib kalian sendiri tidak pernah dikontrol.
Kesembilan, kalian selalu menikmati karunia Tuhan, tetapi tidak pernah mensyukurinya.
Kesepuluh, kalian mengubur mayat kawan-kawan kalian, tetapi tidak pernah mengambil pelajaran darinya.
Sepuluh perkara itulah yang menyebabkan doa kalian tidak dikabulkan Allah swt."

SUMBER :
Hidayah tahun 6-edisi 70 , Rabiul awal/Rabiul akhir 1428H/Mei 2007

Tidak ada komentar: